Selasa, Maret 23, 2021

Hapus Background Foto Dengan Cara Instan


Terkadang kita membutuhkan sebuah objek gambar atau foto, namun merasa kurang sreg dengan latar belakang atau background dari foto/gambar tersebut. Sehingga dengan demikian "memaksa" kita untuk menghapus background foto tersebut.

Sebenarnya banyak alasan mengapa kita perlu menghapus background foto seperti untuk membuat background menjadi transparan, ingin mengganti background menjadi gambar lain yang lebih menarik, atau pada background terdapat objek yang tidak kita sukai, dan masih banyak lagi alasan lainnya.

Untuk keperluan menghapus background foto, biasa melakukannya dengan bantuan software atau aplikasi seperti photoshop, pixellab, picsart, background eraser, dan lainnya. Atau sobat Kangagos punya aplikasi atau softwware andalan sendiri? Oiya silahkan baca juga deretan aplikasi edit foto di android.



Hapus Background Foto

Dengan kemajuan teknologi akan dapat mempermudah kerjaan atau urusan kita, termasuk juga dengan masalah hapus background foto. Untuk pengguna awam memang diperlukan sedikit waktu untuk beradaptasi atau untuk memahami tools-tools dari masing-masing software atau aplikasi tersebut.

Untuk menghapus background foto memang dibutuhkan kesabaran dan juga waktu yang longgar karena disini dibutuhkan ketelitian agar hasilnya rapi dan memuaskan. Sobat Kangagos jika pernah menggunakan aplikasi seperti background eraser atau juga photoshop pasti bisa merasakan betapa sangat dibutuhkannya ketelitian dan kesabaran tersebut.

Secara umum, dunia editing (foto atau video) memang membutuhkan dua faktor tersebut untuk hasil yang maksimal. Namun setelah terbiasa maka akan dapat melakukannya dengan enjoy. Namun kini kabar baiknya adalah, sobat Kangagos dapat menghapus background foto tanpa perlu ribet lagi dan hal tersebut bisa dilakukan dalam waktu beberapa detik saja. Nggak percaya? Silahkan cek video berikut :



Nah gimana Sob, menarik sekali bukan? Selain mudah dan cepat, disini juga gratis lho. Dengan demikian kita bisa hemat waktu dalam mengerjakan sebuah proyek karena bisa melewati tahapan hapus background foto dengan cepat dan otomatis. Berikut langkah-langkah sederhana yang bisa diikuti yaitu :

  • Pertama silakan buka websitenya langsung remove.bg dan tunggulah hingga terbuka sempurna
  • Setelah itu pilihlah menu Upload Image dan masukkan foto yang akan dihapus background-nya
  • Tunggu prosesnya hingga selesai, biasanya tidak butuh waktu lama
  • Jika sudah selesai maka hasilnya akan langsung terlihat

Nah sangat mudah dan cepat kan. Dengan memanfaatkan layanan dari remove.bg kini kita tidak perlu lagi repot lagi saat ingin menghapus background foto. Hanya butuh waktu sebentar saja untuk membuat background foto menjadi transparan atau berganti dengan foto lain. Tertarik untuk mencobanya?