Kamis, Maret 26, 2020

Kapan Sih Waktu yang Tepat Untuk Ganti Smartphone?


Kapan sih waktunya untuk ganti smartphone? Mungkin ini pertanyaan yang sering berputar-putar di kepala kita, yang sering mempertimbangkan untuk mengganti smartphone. Mau secepatnya ganti, namun kondisi smartphone saat ini masih bagus. Tapi pengen segera ganti, tetapi yang ini masih bagus kok. Nah bingung kan.

Tidak perlu bingung sih, kalau dananya ada bisa saja langsung ganti smartphone atau malah nambah smartphone. Tidak masalah. Namun membawa lebih dari satu smartphone bagi sebagian orang adalah hal yang tidak nyaman, mungkin kamu termask salah satu diantaranya?

Terkadang ada orang yang pengen simple dan easy going, membawa barang yang memang dibutuhkan saat beraktifitas. Jadi cukuplah membawa satu smartphone untuk berbagai kebutuhan komunikasi dan mengakses internet. Silahkan baca juga aplikasi screen recorder terbaik untuk perangkat Android.

Mungkin kamu merupakan orang yang sayang terhadap barang-barang, jadi meskipun barang tersebut sudah lama namun tetap terawat dan terpelihara termasuk smartphone. Namun meskipun demikian ada saatnya untuk tetap ganti smartphone lho.

Inilah Saatnya Ganti Smartphone

Lain orang lain pula perlakuannya kepada smartphone miliknya. Ada yang cuek asal-asalan, ada pula yang sangat berhati-hati dengan smartphone-nya sehingga tidak heran jika orang seperti ini kondisi smartphone milikinya sangat terawat meskipun sudah dipakai dalam rentang waktu yang lama.

Namun perlu diketahui bahwa setiap smartphone pasti ada masanya, mungkin saat ini kamu menggunakan smartphone tercanggih namun kondisi bisa berubah dalam beberapa bulan kedepan. Enak kali ya kalau ada suatu acara membagikan smartphone terbaru sebagai souvenirnya heheheee.


Hal tersebut karena teknologi akan terus berkembang dan begitu pula teknologi yang diterapkan pada smartphone akan mengalami perkembangan. Nah meskipun smartphone kamu masih bagus, namun perlu untuk mempertimbangkan berganti smartphone ketika :

1. Tidak mendukung update aplikasi terbaru

Saat yang tepat untuk mengganti smartphone yang pertama adalah ketika smartphone yang kamu gunakan sekarang sudah tidak bisa lagi melakukan update aplikasi ke versi terbaru. Kalau saja aplikasi tersebut tidak terlalu penting mungkin tidak menjadi masalah, namun bagaimana jika aplikasi tersebut merupakan salah satu aplikasi wajib yang terpasang di smartphone?

Sebagai contoh aplikasi WhatsApp yang menghentikan layanannya pada beberapa jenis smartphone, sedangkan aplikasi ini penting untuk komunikasi.

Contoh lain adalah mungkin di perusahaan tempat kamu bekerja mempunyai aplikasi sendiri untuk mengakses berbagai hal terkait dengan pekerjaan kamu seperti informasi HR, cek rekening, dan lainnya. Tentu kamu tidak mau ketinggalan informasi kan, nah demi kebaikan kamu di kantor sebaiknya ganti smartphone sekarang agar tidak kudet info kantor.

2. Ruang penyimpanan penuh

Coba amati smartphone keluaran lawas dengan smartphone keluaran terbaru, apa saja perbedaannya? Tentu banyak sekali dan salah satunya adalah ruang penyimpanan/memori internal yang disediakan.

Pada smartphone terdahulu dapat memori internal 4GB saja sudah terlihat canggih, berbeda jaman sekarang yang sudah ratusan giga. Seperti halnya smartphone Xiaomi Redmi 8A Pro yang memiliki memori internal besar dengan harga yang terjangkau.

Perlu diketahui bahwa aplikasi-aplikasi seperti yang ada pada Google Playstore umumnya selalu memperbaharui versinya. Ketika versi diperbaharui imbasnya adalah tambahnya kebutuhan memori yang diperlukan.

Oleh karena itu mungkin kita pernah merasakan ruang penyimpanan yang semakin lama semakin terkikis padahal tidak menambah file photo atau video, hanya selalu melakukan update aplikasi.

Jika terjadi hal yang demikian, berarti inilah saatnya untuk mengganti smartphone milikmu dengan smartphone keluaran terbaru agar tetap lancar untuk kebutuhan sehari-hari baik update aplikasi maupun untuk menyimpan file-file lainnya. Jika kamu mengalami foto terhapus, kamu juga bisa mengembalikan foto yang terhapus secara tidak sengaja.

3. Smartphone terasa lambat

Pasti semua setuju jika smartphone yang lemot membuat pemakainya tidak nyaman. Mau balas pesan saja harus menunggu waktu beberapa menit, dan bahkan smatphone jadi nge-hang. Jengkel.

Biasanya kalau gini smartphone akan terasa panas, seakan-akan bertahan sekuat tenaga untuk menjalankan aplikasi. Imbasnya adalah batere akan cepat menurun dengan cepat. Pada kondisi seperti ini maka kamu butuh smartphone baru dengan prosesor yang terbaru.

4. Tidak ada lagi layanan update operating system

Bagi pengguna smartphone ber-OS Android misalnya, selalu mengalami pembaharuan dan peningkatan yang sekarang sudah sampai Android versi 10 (Q). Padahal dulu menggunakan Android versi Roti jahe saja sudah merasa bangga lho hehee.

Biasanya vendor smartphone memberikan layanan update/upgrade OS untuk produk smartphone-nya melalui OTA. Namun seiring kemajuan teknologi ada alasan untuk tidak memberikan layanan upgrade OS karena mungkin dari segi prosesor atau yang lainnya tidak memungkinkan.

Jika demikian agar kamu tetap bisa menggunakan fitur terbaru dan bebas menggunakan aplikasi sesukamu, inilah saatnya untuk ganti smartphone milikmu.

5. Vendor sudah tutup atau merger

Perusahaan yang memproduksi smartphone ada yang tutup beroperasi atau diakuisisi perusahaan lain. Jika hal ini terjadi maka biasanya sudah tidak ada lagi layanan servis atau spare part smartphone tersebut.

Kondisi seperti ini bisa membuat kita was-was jika suatu saat terjadi hal-hal yang tidak diinginkan pada smartphone kita. Ya lebih baik ganti sajalah.

Layar smartphone retak....

Smartphone adalah barang dengan kemungkinan terjatuh sangat besar. Oleh karena itu tidak jarang di tempat servis smartphone kebanyakan adalah mengganti layar.

Jika smartphone kamu mengalami retak layar, bisa saja kamu menggantinya dengan layar yang baru. Tentu saja jika mengganti dengan yang ori akan lebih mahal daripada yang kw (kalaupun ada dipasaran).

Mengganti layar atau touchscreen dengan kualitas kw beresiko sensitifitasnya akan berbeda dengan yang ori meskipun secara harga bisa jauh lebih murah. Namun itu adalah sebuah pilihan. Namun jika ada anggaran dana lebih mendingan ganti smartphone baru aja deh ya. Smartphone yang bisa menjadi pertimbangan kamu adalah Xiaomi Redmi 8 dengan fitur melimpah harga murah.

Nah demikianlah kondisi-kondisi dimana kita harus mengganti smartphone kesayangan kita, dan tentunya akan mengurangi jumlah tabungan kita ya hehee. Oiya untuk informasi menarik lainnya silahkan cek di bawah ini ya :